IQNA

Dimulainya Kembali Serangan Rezim Zionis di Gaza setelah Gencatan Senjata Berakhir

19:02 - December 01, 2023
Berita ID: 3479288
GAZA (IQNA) - Dengan berakhirnya gencatan senjata kemanusiaan di Jalur Gaza, tentara rezim pendudukan Zionis kembali melakukan pemboman terhadap wilayah tersebut dari udara dan darat pagi ini. Akibat serangan tersebut, beberapa warga Palestina menjadi syahid dan terluka.

Menurut Iqna mengutip Al Jazeera, gencatan senjata kemanusiaan di Jalur Gaza, yang berlangsung selama tujuh hari, berakhir pada pukul 07.00 waktu setempat pada hari Jumat.

Kantor Media Pemerintah Gaza mengumumkan bahwa pesawat pendudukan melakukan serangan di selatan Jalur Gaza. Sumber lokal juga melaporkan bahwa rezim pendudukan menyerang wilayah Sheikh Radwan dan utara Kota Gaza.

Tentara Zionis secara resmi mengumumkan dimulainya kembali pertempuran dengan Hamas di Jalur Gaza. Avichai Adraee, juru bicara tentara rezim Zionis, menyatakan Hamas melanggar perjanjian dan menembakkan peluru ke Israel.

“Tentara Israel telah mengumumkan pengaktifan kembali tembakan dalam konfrontasi dengan Hamas,” ucapnya.

Avichai Adraee menambahkan, tindak lanjut dari pengaktifan sirene peringatan di Kibbutz Havlit menunjukkan adanya penembakan beberapa mortir dari Jalur Gaza menuju Israel yang berhasil dicegat.

Reporter Russi Today juga mengumumkan pesawat berpemandu Israel telah kembali ke langit Khan Yunis dan Rafah.

Selain itu, pagi ini, di penghujung hari ketujuh pemberian bantuan kemanusiaan sementara, artileri Israel membombardir rumah-rumah warga di sebelah barat Kota Gaza, dan pasukan pendudukan menargetkan beberapa lingkungan di Kota Gaza dengan senapan mesin berat. (HRY)

 

4185109

captcha